SURABAYAONLINE.CO, Blitar – Dua warga Papua yang masih duduk di bangku SLTA ini terkejut ketika di datangi Rombongan Kapolres Blitar Kota AKBP.Dr.Yudhi Hery Setiawan.S.IK M.SI bersama rombongan termasuk Pgs.Komamdan Kodim.0808 Let.Kol.Arm.M.Muslih di SMAK Diponegoro, Jumat (12/3) pukul.08.00 Kapolres di dampingi Komandan Kodim 0808 Let.Kol.Arm.M.Muslih, Kasat Intel Polres Blitar Kota AKP.H.Sonhaji SH serta Babinkamtibmas dan Babinsa Kec.Sananwetan
Dalam kesempatan itu baik Kapolres Blitar Kota maupun Pgs Komandan Kodim 0808 Blitar mengungkapkan bahwa kunjungan terhadap dua Siswa yang kini duduk di Bangku kelas II SMA ini bertujuan untuk menjamin keamanan dan kenyaman warga Papua yang ada di kota Blitar.
Selain itu baikKapolres Blitar Kota serta Dandim 0808 Blitar, siap untuk memberikan jaminan rasa aman dan nyaman kepada warga Papua yang tinggal dan belajar di kota Blitar.
Lebih rinci Kapolres Blitar Kota AKBP Dr. Yudhi Hery Setiawan, mengatakan Polri akan selalu berada di tengah-tengah rakyat tanpa memandang suku, agama, golongan, serta dari mana asalnya. Karena, salah satu tugas pokok melindungi segenap warga negara dan seluruh tumpah darah Indonesia. Kapolres berharap dengan bersilaturahmi kali ini dapat menampung aspirasi dan kendala yang mungkin dihadapi oleh kedua pelajar asal Papua ini.
“Kita mengedapankan perlindungan, pengayom dan pelayan masarakat, tanpa pandang Suku, Agama maupun Golongan, karena tugas kita menjamin dan memberikan rasa aman pada masarakat,” kata AKBP.Yudhi Hery Setiawan pada wartawan yang ikuti silaturahmi.
Pada kesempatan itu Kapolres Blitar Kota juga memberikan bingkisan kepada dua Siswa itu berupa,sembako, buah buahan, kebutuhan protokol kesehatan (masker dan handsanytizer) dan bantuan dukungan untuk biaya sekolah.
Perlu diketahui Pelajar asal Papua sebanyak 2 orang yakni Aselmus Iyai 18 asal Jaya Pura saat ini duduk di SMAK kelas II IPS dan Grivel Eden Bindosaut asal Timika kelas II IPA, keduanya sejak kelas Satu sudah berada di Kota Blitar, dalam kunjunganya, kedua siswa di dampingi oleh Ibu Yayuk Sri Rahayu dari Majelis Gereja dan P.Niko dari pengasuh SMAK Diponegoro dengan pergunakan Protokol kesehatan.
Menurut Grivel mengaku merasa senang dan terharu dapat menempuh pendidikan dan menimba ilmu di kota Blitar,Ia mengaku nyaman dan betah tinggal di kota Blitar, apa lagi Polisi dan TNI memberi jaminan atas keberadaan mereka berdua saat berada di Kota Blitar.
“Kita berdua merasa haru dan bangga atas kedatangan bapak bapak Polisi dan TNI yang memperdulikan kita, apa lagi bapak bapak penuh akrab kepada kita ( Grivel, Aselumus Iyai) di beri petuah pokoknya pak Kapolres dan Pak TNI (Kodim 0808) sangat membanggakan kita karena belajar di Blitar, dan di beri semangat apa lagi kita di beri perlindungan nyata dan peralatan sekolah yg kita butuhkan..terima kasih Pak Kapolres dan Bapak TNI,” ungkap Grivel di depan Kapolres Blikot dan Komandan Kodim Blitar.Ari