SURABAYAONLINE.CO-Partai Gelora yang baru saja berdiri, ternyata saat ini sudah punya konstituen yang cukup besar, yaitu dibuktikan dengan kader- kader yang telah dibentuk di 31 kecamatan dan berbasis TPS untuk menghadapi pilkada di Surabaya. Hal ini terungkap saat acara Konsolidasi Pemenangan Pilkada 2020 untuk pasangan nomor urut 2 yaitu Machfud Arifin (MA)- Mujiaman Sukirno (MAJU) di Hotel Mercure Surabaya, Minggu (4/10).
“Saat ini Gelora sudah menempatkan 5 sampai dengan 10 orang di tiap TPS” ujar Muhamad Sirot Ketua DPW Partai Gelora Jawa Timur.
Sirot menyakini bahwa pilihan partai Gelora terhadap Pasangan Calon Walikota Surabaya nomor urut 2 ini sudah tepat.
“Machfud Arifin bukan pemimpin karbitan” ujar Sirot menjelaskan.
Machfud Arifin adalah purnawirawan Jendral Polisi yang jatahnya mestinya adalah Gubernur. Pernah menjadi Kapolda tiga kali, penuh dengan prestasi namun rendah hati.
“Bukan saya yang menghubungi Beliau, tapi beliaulah yang menghubungi saya” jelas Sirot

Selain itu Machfud Arifin adalah orang yang cinta pada tuhannya, Allah SWT.
“Setiap jadi Kapolda selalu membangun masjid” ujar Sirot
Hal senada juga disampaikan Doddy Eka Putra Ketua DPD Partai Gelora Surabaya, bahwa MA adalah sosok yang tepat untuk mempimpin Surabaya, hal ini karena telah terbukti hasil kerjanya dan visioner
“Beliau ini (MA –red) visinya sangat kuat” kata Doddy
Lebih jauh Doddy mengatakan bahwa Partai Gelora dalam mendukung paslon nomor urut 2, menarjetkan untuk mendapatkan 20 ribu sampai dengan 30 ribu suara.
Machfud Arifin dalam pidato politiknya mengatakan bahwa Surabaya masih membutuhkan banyak perbaikan.
Tidak lupa MA berterimakasih atas dukungan yang telah diberikan kepada Partai Gelora yang mempunyai kader militan kepada paslon MAJU
MA mengharapkan agar semua partai pendukungnya bisa bekerja sama dengan baik.
“Saya berharap, semua partai pendukung dapat bekerja sama menjadi Super Team” Kata MA (*/Disut)