SURABAYAONLINE.CO–Dalam rangka menyambut Imlek, OSIM, brand pelopor dalam produkgayahidup sehat, memberikan berbagai macam kejutan bagipelanggannya dalam bentuklucky angpao.
Tak hanya program lucky angpao, OSIM juga menggelar promo cash back khusus untuk setiap pembelian produk OSIM uLove di seluruh gerai OSIM di Indonesia hingga 17 Februari 2019.
“Tahunbaru identik dengan harapan untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik.Melalui program lucky angpao ini kami ingin memberikan kejutan kepada pelanggan sehingga mereka bisa mendapatkan lebihdari yang biasanya,” ujar Hansen Andrea, Brand Manager OSIM Indonesia.
Hansen menjelaskan bahwa bagi pelanggan yang melakukan transaksi minimal Rp5.000.000,00 bekesempatan untukmengambil salah satu lucky angpaoyang tersedia di gerai OSIM. Di dalamlucky angpaotersebut pelanggan bisa mendapatkan berbagai macam kejutan berupa potongan harga dari beberapa brand yang telah bekerjasama dengan OSIM, seperti Antony Morato, Dyson, Passion Jewelry, RockStar Gym, dan SHAGA.
“Selama periode promo ini, pelanggan juga bisa mendapatkan cashbacksebesar Rp10.000.000,00 untuksetiap pembelian salah satu produkfavorit kami, yakni OSIM uLove,” tambah Hansen.
OSIM telah beroperasi di lebih dari 20 negara dan saatini OSIM memilikisepuluh gerai yang tersebar di enam kota besar di Indonesia. OSIM senantiasa menemani dan mendukung gayah idup sehat masyarakat Indonesia melalui berbagai macam produknya.(*)