SURABAYAONLINE.CO – Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Jawa Timur bersama kalangan perbankan menggelar Ibadah dan Perayaan Natal 2024, yang berlangsung di Convention Hall Tunjungan Plaza 3 Surabaya, Lantai 6 pada 9 Januari 2025.
Sebagai wujud kebersamaan dan memperkuat solidaritas sosial, BRI Branch Office (BO) Jemursari Surabaya ikut serta dalam Ibadah dan Perayaan Natal Bersama tersebut.
Perayaan hikmat yang diawali dengan lagu-lagu rohani dan berdoa bersama ini rutin diadakan oleh BMPD setiap tahunnya. Ibadah dan Perayaan Natal ini diikuti oleh para pegawai Kristiani Perbankan di Jawa Timur.
Branch Manager BRI BO Jemursari, Fenny Amalo mengatakan, keikutsertaannya dalam kegiatan tersebut adalah untuk memperkuat sinergi dan solidaritas sosial, selain juga untuk mempererat tali persaudaraan dan memperkuat kebersamaan.
“Ibadah dan Perayaan Natal 2024 oleh BMPD ini untuk menjaga tali silahturahmi, menjaga persaudaraan, dan menjadi sahabat bagi semua orang dalam setiap kehidupannya. Semoga Suka cita Natal, terjadi bukan untuk Insan Perbankan Jawa Timur saja, namun untuk semua masyarakat,” paparnya, Jumat (31/1/2025).
Fenny mengatakan, perayaan Natal bersama ini merupakan bukti sinergi dan kolaborasi BMPD dengan perbankan di daerah. Juga merupakan wujud pembangunan dan komitmen bersama dalam menumbuhkan perekonomian sehingga terciptanya masyarakat yang harmonis dalam mewujudkan masa depan lebih baik.
“Semoga melalui perayaan Natal ini dapat menjadi refleksi dalam mengharumkan tantangan di tahun 2025 baik dari sisi ekonomis global dan tantangan lainnya. Untuk itu, mari kita semua menjaga kebersamaan, ketahanan iman dan optimisme serta saling mendukung guna mewujudkan harapan baru kedepannya, Tuhan Memberkati,” ujar Fenny.