SURABAYAONLINE.CO-Pemuda hari ini adalah pemimpin di masa yang akan datang. Itulah ungkapan yang harus selalu kita sampaikan kepada anak-anak kita, generasi mendatang agar selalu termotivasi untuk bisa selalu berkarya, menyiapkan masa depan yang gemilang.
Melihat kondisi generasi bangsa yang saat ini harus terus berjuang untuk belajar di masa pandemi, walaupun kondisi pendidikan yang sudah satu tahun ini anak-anak masih belajar di rumah lewat online namun penanaman karakter harus terus dikawal. Pendidikan terbaik itu ada di rumah dan penanaman konsep bahwa kesuksesan itu bukan hanya kesuksesan dunia saja tapi bahwa kesuksesan itu juga bagaimana nilai kebermanfaatan generasi untuk terjun di masyarakat.
Dalam rangka untuk menumbuhkan motivasi karakter pada para pemuda, OSIS SMP Al Al Falah Darussalam yang bersinergi dengan para alumni Al Falah Darussalam pada hari Sabtu 13 Februari 2021 mengadakan Webinar Kepemudaan Nasional & Meet and Greet IKAAD ( Ikatan Keluarga Alumni Al Falah Darussalam) bersama dr. Gamal Abisaid. Webinar yang sekaligus moment Launching Alumni SD Al Falah Darussaalam mulai Angkatan pertama sampai Angkatan ke 17 dan Alumni SMP Al Falah Darussalam Angkatan pertama. Acara ini di-launching oleh Direktur Al Falah Darussalam ustadz Ali Efendi, S.Pd, MM dengan harapan para alumni selalu bisa berkontribusi dakwah dengan bidangnya masing-masing serta selalu bermanfaat untuk agama dan bangsa.

Seminar yang diikuti oleh para alumni SD dan SMP Al Falah Darussalam ini dan juga para siswa SMP dan SMA di wilayah Surabaya – Sidoarjo ini sangat menginspirasi bagaimana menjadi seorang pemuda yang sukses . Berbagai inovasi dan penghargaan dr. Gamal Abisaid yang diraih sangat bermanfaat untuk para pemuda generasi masa depan yang selalu tampil terdepan membawa perubahaan untuk bangsa Indonesia yang lebih baik.
Semoga para alumni Al Falah Darussalam selalu mampu menjadi pioneer perubahan yang lebih baik untuk bangsa ini. (Jumain)