SURABAYAONLINE.CO – Beragam cara dilakukan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) dalam memperkenalkan produk dan layanannya serta mendorong penggunaan transaksi digital kepada masyarakat.
Kali ini, BRI Regional Office (RO) Surabaya melalui BRI Branch Office (BO) Surabaya Kapas Krampung menghadirkan Tunjungan Loop di ATM Drive Thru BRI Jalan Tunjungan Surabaya, pada 7 Februari 2025.
Tunjungan Loop merupakan program dari BRI RO Surabaya yang dikemas dalam sebuah kegiatan yang melibatkan para pecinta olah raga, baik lari maupun sepeda menyusuri jalan protokol di Surabaya, sambil memperkenalkan layanan dan produk BRI.
Branch Manager Officer BRI BO Kapas Krampung, Akhmad Zaki Setiawan mengatakan, Tunjungan Loop digelar sebagai upaya brand awareness BRI terhadap produk BRImo. Sehingga masyarakat akan lebih mengenal dan aktif bertransaksi melalui QRIS BRImo.
“Bagi nasabah yang sudah menggunakan BRImo tentu kegiatan ini diharapkan bisa menambah transaksi melalui QRIS. Sementara bagi masyarakat luas, tentu akan lebih mengenal produk, layanan dan kemudahan BRImo, sehingga mereka bisa menjadi nasabah BRI,” ujar Akhmad Zaki, Rabu (12/2/2025).
Dia berharap, BRI Tunjungan Loop tidak hanya meningkatkan transaksi QRIS dan mengakuisisi nasabah baru, tetapi juga mengedukasi masyarakat tentang gaya hidup sehat.
“Kami berharap, kegiatan ini akan memberikan banyak manfaat terutama untuk mengedukasi hidup sehat serta tentunya meningkatkan transaksi digital serta mengakuisisi nasabah baru,” tandasnya.
Program ini sejalan dengan target BRI untuk menggaet pengguna Transaksi BRImo dan mendorong adopsi transaksi cashless yang lebih luas di Surabaya.
Tunjungan Loop sendiri merupakan aktivitas olahraga yang fun. Masyarakat dan nasabah BRI biasa melakukan jogging, lari atau bersepeda dengan beberapa rute jalanan Kota Surabaya.
Dalam kegiatan ini, BRI menyediakan berbagai minuman dan aneka jajanan gratis dari para UMKM binaan BRI di ATM Drive Thru. Caranya cukup mudah. Mereka cukup melakukan scan barcode menggunakan QRIS BRImo. Bahkan yang belum memiliki account BRI, Tim BRI juga siap melayani pembukaan rekening baru BRI.
Dengan berbagai program dan kemudahan yang ditawarkan, Tunjungan Loop by BRI menjadi bukti nyata komitmen BRI untuk terus berinovasi dan memberikan layanan terbaik bagi masyarakat.
Melalui program ini, BRI berharap dapat semakin dekat dengan masyarakat selain untuk mengedukasi hidup sehat dan mendorong kemajuan ekonomi digital di Indonesia.