SURABAYAONLINE,CO, Sampang – Bulan Suci Ramadhan merupakan bulan yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya oleh Umat Muslim di Indonesia. Seringkali moment yang dimaksud, dimanfaatkan untuk berbagi kepada warga masyarakat yang membutuhkan.
Hal tersebut, seperti yang dilakukan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Bancelok, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang. Pihaknya, memanfaatkan moment pada bulan puasa saat ini, berupa pembagian santunan kepada sejumlah anak yatim setempat.
Seuyanto selaku PJ (Pelaksana Jabatan) Kepala Desa (Kades) Bancelok mengatakan, maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan sosial yang dikemas dalam acara buka puasa bersama tersebut, semata-mata untuk menjalin silaturahmi, serta kedekatan pemerintah desa dengan warga masyarakat setempat.
“Kegiatan ini, murni acara sosial. Saya secara pribadi, maupun atas nama Pemdes Bancelok, meminta kepada semua yang hadir untuk tidak mengaitkan dengan urusan pemilihan PAW, yang tidak lama lagi akan digelar”, katanya. Sabtu (23/4/2022).
Suyanto menghimbau, perihal pelaksanaan pemilihan PAW yang akan segera dilaksanakan di desanya, tidak usah terlalu dipermasalahkan. Sebab, hal tersebut sudah biasa terjadi. Adapun, ia berharap kepada semua warga masyarakat, untuk dapat menjaga kekompakan, serta menghindari perpecahan.
“Sebagai PJ Kades disini, saya meminta kepada semua pihak, khususnya perangkat desa, agar tetap menjaga kekompakan. Jangan sampai terjadi perpecahan, dan satukan niat untuk kemajuan desa yang kita cintai ini”, harapnya.
Di tempat yang sama, Bendahara Desa Bancelok, Rahmatullah menyampaikan, selain bertujuan untuk menjalin silaturahmi antar perangkat desa. Pihaknya juga memanfaatkan moment tersebut, sebagai pelaksanaan pembayaran penghasilan tetap (Siltap), serta penyerahan honor perangkat desa.
“Meski DD dan ADD belum ada pencairan, kami tetap berusaha untuk mencarikan dana talangan. Mengingat, saat ini sudah memasuki bulan keempat. Setidaknya, semua yang terlibat dalam pemerintahan desa, mendapatkan haknya sebelum Hari Raya Idul Fitri tiba”, tandasnya. (bie).