SURABAYAONLINE.CO-Partai Gerindra Sidoarjo menggelar Hari Ulang Tahun yang ke-13 di Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC ) Kabupaten Sidoarjo,Sabtu (6/2/2021) di Jalan Ponti Gelangan Olah Raga (GOR) Sidoarjo.
Sujayadi selaku sekertaris Partai Gerindra Sidoarjo menyatakan dalam HUT Gerindra ka-13 kali ini dalam situasi pandemi Covid -19 kita mengikuti acara HUT Partai Gerindra ke 13 dari pusat dengan cara virtual .
HUT Ke 13 Partai Gerindra DPC Sidoarjo membagi 350 paket sembako di tiga kecamatan yaitu Sidoarjo , Candi dan Jabon .Sembako diberikan kepada pengayu becak ,pemulung serta masyarakat yang memerlukan untuk meringankan beban di masa pandemi covid -19 .
Anang Siswandoko selaku Anggota DPRD serta ketua Fraksi Partai Gerindra Kabupaten Sidoarjo mengatakan untuk Pimilihan Legeslatif (Pileq) Tahun mendatang kita berharap dapat menambah jatah kurdi menjadi 12 dan Mancalonkan Prabowo Sebagai Presiden.
Hj Mimik Idayana selaku ketua PIRA (Perempuan Indonesia Raya ) kabupaten Sidoarjo yang juga Anggota DPRD Komisi D mengungkapkan dalam HUT Ke 13 Partai Gerindra ,Anggota PIRA telah banyak melakukan beberapa kegiatan Sosial ,yang baru ini adalah anggota PIRA memberikan bantuan terhadap korban Puting beliung di Desa Balongdowo Kecamantan Candi .
Serta kali ini juga ikut membagikan Sembako ke beberapa titik kepada masyarakat yang memerlukan bantuan .(Rino Tutuko )


