SURABAYAONLINE.CO, GRESIK – Selaku pemegang tongkat komando, Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto, SH, SIK, MM dan Dandim 0817/Gresik Letkol Inf. Taufik Ismail, S.Sos, Mi. Pol menerima Vaksinasi Covid-19 Sinovac di Puskesmas Alun-Alun Gresik, Selasa (19/1).
Dengan begitu, Polres dan Kodim 0817 menyatakan siap mensukseskan program pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 melalui vaksinasi di seluruh wilayah hukum Kabupaten Gresik.
Kapolres AKBP Arief Fitrianto bersyukur bisa mengikuti vaksinasi sebagai wujud kesiapan Forkopimda dan tenaga kesehatan Gresik, sekaligus menunjukkan kepada masyarakat bahwa Vaksin Sinovac halal aman serta tidak berefek buruk bagi kesehatan penggunanya.
“Terima kasih kepada Dinkes Gresik yang hari ini melakukan vaksinasi. Rasanya semakin bugar, masyarakat tidak perlu ragu. Saya tegaskan sekali lagi, vaksin ini aman,” tegasnya.
Sementara Dandim Letkol Inf Taufik Ismail menerangkan, program vaksinasi Covid-19 harus disukseskan karena merupakan ikhtiar yang dilakukan pemerintah dalam menangani pandemi ini.
“Prosesnya tidak sampai 30 detik, dan enggak terasa apa-apa,” terangnya.
Polres dan Kodim bersama instansi terkait, akan terus berupaya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19, di antaranya dengan melakukan vaksinasi.
Vaksinasi tahap pertama, dilakukan Januari hingga April dengan menyasar tenaga kesehatan, TNI dan Polri. Khusus hari ini, Selasa (19/1), yang divaksin adalah tenaga kesehatan sebanyak 304 orang.
“Vaksinasi Covid-19 tahap selanjutnya, akan menyasar masyarakat umum dan di tempat pelayanan publik,” ujar Kapolres AKBP Arief Fitrianto. (san)


