SURABAYAONLINE.CO-Ketua Umum DPP PPP Ir HM Romahurmuziy MT memberikan dukungan moril terhadap caleg berlogo PPP Nomor Urut 1 Dapil IV Jatim (Jember,Lumajang), Ir Bagas Angkasa. Mantan petinggi PTPN 12 itu dinilai tahu betul dengan situasi dan kondisi kedua wilayah yang masuk Dapil IV tersebut.
Pernyataan dukungan Gus Romy (sapaan akrab Romahurmuziy,red) itu disampaikan terang-terangan saat acara silturahmi dengan kiai-kiai pengasuh pondok pesantren (ponpes) se Kabupaten Jember di Gedumg Serbaguna,Sabtu (2/1) malam.
Di hadapan sekitar 63 kiai pengasuh pondok pesantren saat awal berpidato, dia mengenalkan sejumlah caleg PPP, mulai DPR tingkat Kabupaten, Provinsi, dan Pusat kepada para audiens. Salah satu caleg yang disebut nama dan kebetulan hadir pada acara tersebut adalah Bagas Angkasa.
“Terima kasih pada para kiai atau ulama pengasuh ponpes yang hadir pada acara ini. Keebetulan mala mini juga hadir sejumlah caleg kita (PPP,red) yang hadir, baik untuk DPRD Jember, Provinsi Jatim dan DPR RI,” katanya pada awal pidato pembukaannya.
Dia kemudian memperkenalkan nama Bagas Angkasa, sebagai caleg yang pas mewakili Jember dan Lumajang, karena memiliki latar belakang pengalaman perkebunan dan tanamann pangan di keduawilayah tersebut.
“Beliau ini lama mengabdikan dirinya di bidang perkebunan di Jember, sebagai petinggi di PTPN XII. Jadi ini sosok yang pas bila meakili Jember dan Lumajang. Jadi saya tidak pernah main-main untuk menaruh orang sebagai caleg,” ujar Romy sambil meminta Bagas untuk berdiri memperkenalkan diri.
Pada kesempetan itu, Gus Romy juga memperkenalkan H Badril Hamidi dan HM Khozin sebagai caleg PPP Dapil IV, untuk DPR RIdan DPRD Jember. Dia juga meminta dukungan kepada para kiai/ulama pengasuh ponpes agar bias memebantu para caleg PPP memenangkan pemilu, 17 April 2019 mendatang.
“Pada pemiliu 2014 lalu dari daerah pemilihan ini (Jember,red) ada 2 caleg dari parpol Islam yang mewakili. Saya kira pada pemilu kali ini insya Allah tidak sulit dengan bantuan para kiai kiai ini menambah satu wakil lagi pada pemilu kali ini dari PP. Menjadi 3 orang dari parpol Islam yang mewakili Dapil Jember,” pintanya disambut tepuk tangan para kiai.(Tim)