Minke.id – Sebuah rumah jasa pencucian pakaian (laundry) yang berada di area padat penduduk, Gang Masjid Gading, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, terbakar hebat, Sabtu malam (13/09/2025).
Saat kejadian sang pemilik rumah, Suyanto, 60 tahun, tengah berjamaah sholat Maghrib di masjid tak jauh dari rumahnya. Sementara istrinya, Miswati, 49 tahun, tengah mengambil air wudhu, usai aktivitas seterika, dan bermaksud sholat di rumahnya.
Berbagai sumber di lapangan menyebutkan, Miswati menunda niatnya untuk sholat Maghrib, lantaran mencium bau kabel terbakar. Dia pun membuka salah satu pintu kamar tempat mesin cuci, guna mencari sumber bau.
“Dia kaget. Ternyata rumahnya terbakar. Dan langsung keluar rumah, berteriak memanggil warga kampung. Meminta pertolongan agar dilakukan pemadaman oleh warga,” kata salah seorang warga.
Namun saat warga kampung mulai berdatangan, kobaran api sudah mulai membesar. Sulit ditanggulangi dengan cara konvensional, menyiram dengan air menggunakan peralatan sederhana.
Lidah api pun nampak kian leluasa, menjalar liar membakar sisi bangunan lainnya. Bahkan api merambat cepat, menjilat bagian yang mudah terbakar.
Meski begitu, sejumlah warga masih berhasil menyelamatkan dua unit sepeda motor yang terparkir di rumah tersebut. Namun, sejumlah perabotan rumah tangga lain tak terselamatkan dan menjadi umpan si jago merah.
Datangnya empat unit armada kebakaran Pemkot Madiun, ditopang satu unit tangki suplai BPBD serta siaga tim PMI, baru dapat membungkam ganasnya api. Sisi-sisi bangunan rumah yang berbatasan dengan bangunan lain, dilakukan pembasahan intensif agar api tidak merambat.
“Iya benar memang ada kebakaran. Ini kami sedang bekerja melakukan upaya pemadaman api. Api lumayan besar,” teriak Pandu, salah satu petugas Damkar, kepada koresponden.
Upaya pemadaman sempat mengalami kendala, dimana jalan masuk menuju lokasi terlampau sempit sehingga armada kesulitan bergerak. Namun, dengan berbagai cara dilakukan agar armada dapat menjangkau titik api, dan melakukan pemadaman.
Tidak ada laporan timbulnya korban jiwa maupun terluka dalam peristiwa ini. Namun kerugian material diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.
Pennyebab pasti terjadinya kebakaran itu belum diketahui. Namun, dugaan sementara penyebab terjadinya insiden itu, akibat korsleting pada instalasi kelistrikan rumah tersebut. (fin)


