SURABAYAONLINE.CO, Sumenep – Bupati Sumenep Achmad Fauzi menghadiri pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Sumenep untuk Pemilu 2024.
Pelantikan berlangsug di Gedung Adi Poday Jl. Trunojoyo, Kota Sumenep, Madura, Selasa (24/1).
Dalam sambutannya, Achmad Fauzi berpesan agar anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilu 2024 menjalankan tugas sebagaimana yang sudah diatur dalam perundang-undangan.
Yang diantaranya adalah menjaga keamanan, jujur, profesional dan memberikan kesan yang baik kepada masyarakat.
Semua itu, sambungnya, demi keberlangsungan pesta demokrasi yang baik di Kabupaten Sumenep kedepannya.
“Kami harapkan, Aanggota PPS bisa menjalankan tugas dengan baik,” tuturnya. (Upek)


