SURABAYAONLINE,.CO, Sidoarjo – Gelaran IKA Unair Sidoarjo Fun Run 5K mendapat sambutan antusias dari para calon peserta. Bahkan, ada para peserta yang berasal dari luar Sidoarjo dan Surabaya. Salah satunya berasal dari Madiun. Komunitas lari dari Kota Brem ini akan ikut memeriahkan event ini.
Event lari yang diadakan di Natura Residences, Buduran, Sidoarjo ini akan digelar pada hari Minggu, 30 November 2025. Panitia telah menyiapkan berbagai hadiah, baik uang tunai maupun barang. Kegiatan ini akan melibatkan sekitar 1.000-1.500 peserta dari kalangan alumni maupun masyarakat umum.
“Pendaftaran masih buka hingga Rabu, 26 November 2025. Ayo segera mendaftarkan diri untuk ikut event ini, jangan sampai ketinggalan. Kami juga telah menyiapkan berbagai hadiah yang menarik untuk door prize maupun para juara,” kata Ketua Panitia Pelaksana IKA Unair Sidoarjo Fun Run 5K Berlian Aniek Herlina, Sabtu, 22 November 2025.
Untuk pengambilan race pack dilakukan di Hotel Luminor, Jalan Pahlawan, Sidoarjo.Sedangkan pengambilan race pack bisa dilakukan pada hari Jumat dan Sabtu, 28-29 November 2025.
Selain doorprize yang disediakan, panitia juga akan menghadirkan berbagai macam hiburan. Di antaranya hiburan musik dari Manda Music Entertainment Juga, puluhan UMM ikut memeriahkan acara. Selain itu, tiap peserta akan mendapatkan subsidi makanan minuman seharga Rp 10 ribu.
“Event ini merupakan upaya kami dalam menyemarakkan Dies Natalis ke-71 Universitas Airlangga . Selain itu, kami ingin ikut berpartisiasi langsung dalam menggiatkan olah raga lari kepada masyarakat Sidoarjo dan sekitarnya,” ungkap Ketua IKA Unair Sidoarjo Abdullah Khizam.
Para pemenang dalam IKA Unair Sidoarjo Fun Run 5K ini akan memperebutkan hadiah total Rp 12 juta.Terdiri dari dua kategori, laki-laki dan perempuan. Untuk juara 1 tiap kategori mendapatkan hadiah Rp 3 juta, juara 2 dapat Rp 2 juta, dan juara 3 berhadiah Rp 1 juta.
Para peserta juga mendapatkan medali finisher, bib, jersey menarik, race pack, hingga refresment beraneka macam. ”Amat sayang kalau event ini dilewatkan, karena kami sediakan berbagai barang di race pack-nya,” tambah Berlian Aniek Herlina.
Kegiatan ini didukung oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kabupaten Sidoarjo bersama dengan berbagai pendukung acara. Di antaranya, Natura Residences, Pocari Sweat, Klinik As Shafa, Pelindo, DNY Skin Care, Rumah Sakit Siti Hajar Sidoarjo, SIER, PLN, Bank Mandiri, Bank Jatim, Ghalaya Abadi Persada Line, Café Love Jamu, CV Hasbanna Jaya, Prodia, Klinik Pratama Citra Husada 1.
Kemudian, ada Yakult, Andre Medical Centre, PT Gibran Medika Utama, Rumah Sakit Mitra Keluarga, Acaraki, Laboratorium Ultra Medica, Karnus, Klinik Utama Bersamamu, Rumah Sakit Delta Surya, Perumda Delta Tirta Sidoarjo, Salonpas, Delta Sinar Mayang Hotel & Convention Hall, Klinik Utama JEC Java, Klinik Rawat Inap dan Bersalin Nurani, Natasha, Hotel Cahaya 3, MR D.I.Y, Counterpain, Surabaya Suites Hotel, Hayyu Skin Clinic, Samator, Mabruro Umrah dan Haji Khusus, Hiromi Aesthetic Clinic, dan Cheers.
Juga ada Bank Delta Artha, Fotoyu, Warung Ndeso Koe, BFI Finance, HokBen, Mirae Asset Sekuritas, Luminor Hotel, Mixagrip Herbal Greges, Pagi Pagi Coffeee & Eatery, Telkomsel, Young Living, MS Glow Aesthetics, AIM Biscuits, Flashfitness, Savir Naura Gemilang, Indocafe, fave hotel Sidoarjo, Fitbar, dan Kopnuspos Prioritas.
Bagi calon peserta bisa mendaftar melalui link yang telah disebarluaskan di berbagai media sosial (medsos). Atau bisa menghubungi Adhit 1 (08878448222, Adhit 2 (08562890728), Silvi (0811334748), dan Theodora (082132011970).(*)


