Author: Muhammad

SURABAYAONLINE.CO-Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia Aceh menyalurkan bantuan kemanusiaan yang dihimpun oleh Persatuan Wartawan Indonesia Jawa Timur dan Jurnalis Siaga Bencana PWI Malang Raya kepada korban bencana banjir dan longsor di Aceh, yang terjadi pada akhir November 2025. Ketua PWI Aceh, Nasir Nurdin, mengatakan penyaluran bantuan dilakukan setelah melalui koordinasi dengan berbagai pihak di lapangan, termasuk pengurus dan anggota PWI di daerah terdampak. Dari hasil koordinasi tersebut, bantuan difokuskan untuk masyarakat Dusun Peudari, Desa Lubok Pusaka, Kecamatan Langkahan, Kabupaten Aceh Utara. “Kalau bicara tingkat keparahan, hampir semuanya parah. Namun pemilihan Dusun Peudari disesuaikan dengan jumlah dan jenis bantuan yang akan kami…

Read More

SURABAYAONLINE.CO-Ikatan Keluarga Madura (Ikama) Jawa Timur mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjaga suasana Kota Surabaya agar tetap damai dan teduh. Masyarakat diminta tidak terprovokasi oleh polemik yang melibatkan ormas Madas dengan Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji. Imbauan tersebut disampaikan Ketua Harian Ikatan Keluarga Madura Jawa Timur, Supai M. Noor, di Surabaya, Kamis (8/1/2026). Ia menegaskan bahwa persoalan yang terjadi sebaiknya diserahkan sepenuhnya kepada aparat penegak hukum. “Jangan kita terprovokasi. Biarlah pertikaian tersebut diselesaikan oleh aparat hukum yang berwenang, apalagi sudah ada pertemuan kedua belah pihak. Karena itu mari kita jaga Surabaya tetap dalam kedamaian,” ujarnya. Supai mengingatkan bahwa Surabaya…

Read More

SURABAYAONLINE.CO – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memanfaatkan momen libur Tahun Baru 2026 dengan mengunjungi sentra jeruk siam di Desa Kayu Kebek, Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (3/1/2026). Kunjungan tersebut sekaligus menjadi penegasan posisi Jawa Timur sebagai provinsi dengan produksi jeruk tertinggi di Indonesia serta ajakan kepada masyarakat untuk semakin mencintai produk lokal dan mengurangi ketergantungan pada jeruk impor. Di tengah kebun jeruk yang hijau dan asri, Gubernur Khofifah tampak memetik jeruk langsung dari pohonnya bersama para petani dan warga setempat. Ia menyebut, jeruk siam Tutur memiliki keunggulan dari sisi rasa, ukuran, hingga kualitas, sehingga sangat layak menjadi andalan…

Read More

SURABAYAONLINE.CO – PT SAVA Pratama Abadi  terus menegaskan perannya sebagai penyedia jasa sewa kendaraan yang andal dalam mendukung mobilitas Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Dengan pengelolaan armada yang profesional dan layanan berorientasi keandalan, perusahaan ini menjadi salah satu mitra strategis dalam menunjang kelancaran aktivitas pemerintahan di tingkat provinsi. Direktur Umum PT SAVA Pratama Abadi, Yudha Pratama menjelaskan pihaknya telah menjalin kerja sama dengan berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Jawa Timur. Sejumlah instansi yang menjadi mitra antara lain Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Timur, BPBD Jawa Timur, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Kehutanan, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan,…

Read More

SURABAYAONLINE.CO – Menutup akhir tahun 2025, ribuan Jamaah Sholawat Nariyah Nahdlatul Ulama (Jasnu) Surabaya menggelar munajat bersama dengan membaca ribuan Surat Al-Fatihah dan Sholawat Nariyah. Doa dipanjatkan agar bangsa Indonesia senantiasa diberi keselamatan, dijauhkan dari bencana, serta dilimpahi keberkahan memasuki tahun 2026. Kegiatan rutin tersebut berlangsung khidmat di Masjid Panglima Sudirman, Penjaringan, Surabaya, Senin malam (29/12/2025). Momentum doa bersama ini juga bertepatan dengan datangnya bulan Rajab, salah satu bulan yang dimuliakan dalam Islam. Sejumlah ulama dan tokoh hadir dalam acara tersebut, di antaranya Pengurus Masjid Panglima Sudirman KH Sudjak yang juga pengurus Masjid Al Akbar Surabaya, para Mu’asis Jasnu Surabaya…

Read More

SURABAYAONLINE.CO-Sekretaris Jenderal Barisan Gus dan Santri, Yusuf Hidayat, menyampaikan rasa syukur atas hasil islah yang mulai terbangun di tubuh PBNU. Ia berharap upaya rekonsiliasi ini mampu menghadirkan solusi terbaik, sehingga perpecahan internal tidak lagi menjadi konsumsi utama publik. Menurut Yusuf, harapan besar juga datang dari para pengurus Nahdlatul Ulama, para kiai sepuh, serta putra-putri mahasiswa agar konflik yang terjadi dapat diselesaikan melalui musyawarah kubra. Ia menegaskan bahwa jalan musyawarah merupakan tradisi utama NU dalam merawat kebersamaan dan persatuan jam’iyah. Yusuf menekankan, kekayaan terbesar NU sejatinya tidak terletak pada materi, bisnis, atau sumber daya alam, melainkan pada kekayaan ulama dan pondok…

Read More

SURABAYAONLINE.CO — Menyambut pergantian tahun, Hotel Aria Centra Surabaya mengajak masyarakat merayakan New Year’s Eve 2025–2026 dengan konsep unik dan penuh warna bertajuk “Night in Mumbai”. Perayaan ini dirancang menghadirkan suasana India yang meriah, elegan, dan tak terlupakan bagi para tamu. Dalam paket spesial Tahun Baru, tamu dapat menikmati room include breakfast dan gala dinner untuk dua orang dengan harga Rp1.300.000 nett. Menariknya, hotel juga memberikan diskon hingga 15 persen, sehingga cukup membayar Rp1.105.000 nett. Bagi tamu tambahan, tersedia Additional Gala Dinner seharga Rp250.000 nett per orang. Tak sekadar menginap, perayaan ini akan dimeriahkan dengan rangkaian hiburan spektakuler, mulai dari…

Read More

SURABAYAONLINE.CO-Mahasiswa Program Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Universitas Negeri Surabaya menunjukkan komitmennya dalam pelestarian sejarah lokal melalui penyusunan Manuskrip Sejarah Desa Batembat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan di Desa Batembat, Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, sebagai upaya mendokumentasikan sekaligus mengenalkan perjalanan sejarah desa kepada masyarakat. Penyusunan manuskrip dilakukan secara partisipatif dan akademik. Tim KKN-T menghimpun data melalui penelusuran arsip desa, pendokumentasian situs-situs bersejarah, serta wawancara mendalam dengan tokoh masyarakat dan para sesepuh desa. Informasi yang terkumpul kemudian dikaji dan disusun secara sistematis agar mudah dipahami oleh berbagai kalangan. Manuskrip Sejarah Desa Batembat memuat beragam informasi penting, mulai dari asal-usul desa, dinamika…

Read More

SURABAYAONLINE.CO-Kebijakan pemerintah melalui Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 36 Tahun 2025 terkait penertiban dan pemutihan izin kebun kelapa sawit ilegal menuai sorotan dari kalangan akademisi. Sebuah kajian ilmiah yang disusun oleh Fairus Dhea Salma, Tria Dina Pratiwi, dan Fransisca Hana Dwi Damayanti dari Universitas Airlangga menilai kebijakan tersebut berpotensi melemahkan prinsip perlindungan lingkungan jika tidak disertai mekanisme pengawasan yang ketat. Dalam kajian berjudul Analisis Kebijakan Pemutihan Izin Kebun Kelapa Sawit terhadap Keberlanjutan Lingkungan dan Pengelolaan Sumber Daya Alam, disebutkan bahwa beleid tersebut merupakan respons pemerintah terhadap maraknya perkebunan kelapa sawit yang beroperasi tanpa izin di kawasan hutan. Data resmi menunjukkan, terdapat…

Read More

SURABAYAONLINE.CO-Putri Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur/1999-2001), Zannuba Ariffah Chafsoh (Yenny Wahid), menegaskan bahwa ayahandanya (Gus Dur) bukan hanya istimewa dalam melindungi minoritas dan perbedaan agama, namun Gus Dur juga sosok yang menghormati perempuan. “Banyak kelompok agama lain (non-Muslim) yang merasa terlindungi dengan sikap Bapak yang menghormati perbedaan, tapi Gus Dur juga punya keistimewaan lain yakni menghormati perempuan,” katanya dalam Haul ke-16 Gus Dur yang juga untuk tasyakuran penerimaan Gelar Pahlawan Nasional dari Negara itu di Taman Bungkul, Surabaya, Kamis malam(18/12/2025). Dalam haul yang diadakan Barisan Kader (Barikade) Gus Dur Jawa Timur yang juga dihadiri Asisten Administrasi Umum…

Read More