Surabayaonline.co, – SAMPANG – Melalui dua inovasi unggulan, yaitu Sampang Gemilang dari Disporabudpar dan Jari Kaki Lima dari DinkesKB Sampang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang kembali meraih predikat Kabupaten Terinovatif dalam ajang Innovative Government Award (IGA) 2025.
Penghargaan diterima langsung oleh Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi di Kempinski Grand Ballroom, Jakarta, Rabu (10/12/2025).

Penghargaan ini menjadi torehan ketiga berturut-turut sejak 2023. Hal ini menegaskan komitmen Pemkab Sampang dalam menghadirkan inovasi pelayanan publik yang lebih baik.
Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi menyampaikan apresiasi kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang telah bekerja keras mewujudkan berbagai inovasi daerah.
Bupati menegaskan tingginya jumlah inovasi yang dihasilkan OPD mencerminkan peningkatan kualitas pelayanan publik yang semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Melalui kebijakan yang mewajibkan setiap OPD minimal memiliki lima inovasi, kami berharap pelayanan publik di Kabupaten Sampang semakin memberikan kemudahan bagi masyarakat,” jelasnya.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Sampang, Hj. Umi Hanik Laila bersyukur atas prestasi yang diraih Pemkab Sampang.
Pihaknya turut menghaturkan terima kasih kepada banyak pihak , umumnya seluruh OPD yang mensupport, dan khususnya Dinas Kesehatan dan KB dengan Inovasi pelayanan Jari Kaki Lima, dan Sampang Gemilang dari Disporabudpar.
Ditambahkan Hj. Umi Hanik Laila, terimakasih yang sebesar-besarnya, teruntuk Bupati Sampang H. Slamet Junaidi dan wakilnya, H. Achmad Mahfudz, atas arahan dan Kebijakannya mendukung penuh langkah-langkah dan Inovasi yang di buat oleh seluruh OPD, sehingga prestasi ini dapat diraih.
Pantauan Surabayaonline.co, rangkaian kegiatan IGA 2025 diawali dengan ekspo dan seminar pada 8–9 Desember, dilanjutkan gala dinner bersama seluruh undangan, termasuk Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi. Sementara Puncak acara berlangsung pada 10 Desember 2025, dengan pengumuman resmi peringkat Kabupaten Terinovatif yang mana Sampang kembali meraih predikat Kabupaten Terinovatif.
Penghargaan ini menunjukkan komitmen Pemkab Sampang dalam berinovasi untuk pelayanan publik. Terbukti berhasil mempertahankan predikat terinovatif selama tiga tahun berturut-turut, sejak tahun 2023, 2024 dan 2025 saat ini.(Yat/F-R)


