SURABAYAONLINE.CO, GRESIK – Dalam angka memperingati Hari Ibu ke 92 tahun 2020, Tim Penggerak PKK Kabupaten Gresik mengadakan Rapid Test untuk pengurus PKK serta 120 perempuan di Gresik.
Pelaksanaan rapid test para perempuan dilaksanakan di Puskesmas Kebomas, Alun-alun, Gending dan Puskesmas Manyar.
Sedangkan untuk pengurus TP PKK Kabupaten Gresik, termasuk Ketua TP PKK Kabupaten Gresik, Maria Ulfa Sambari, rapid tes diadakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Gresik, Rabu (16/12).
Ketua TP PKK Kabupaten Gresik, Maria Ulfa Sambari, bersama Dina Kesehatan Gresik pihaknya membantu pemerintah dalam meminimalisir penularan Covid dengan melakukan Rapid Test.
“Rapid test dikhususkan untuk para ibu karena mereka sering luput dari perhatian, padahal mereka berperan penting dalam rumah tangga,” kata Maria Ulfa Sambari.
Maria Ulfa Sambari berharap, semua ibu-ibu dan perempuan di Gresik sehat semua. Untuk itu , ia menyarankan agar para ibu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir dan fisichal distancing serta menghindari kerumunan. (san)


