SURABAYAONLINE.CO-Tanpa menunggu lama begitu ada laporan dari masyarakat, Hj Mimik Idayana salaku anggota Komisi D ,DPRD kabupaten Sidoarjo, Senin (16/12) menemui seorang ibu dengan 6 anak yang masih usia sekolah, serta kondisi kepala keluarga yang baru terkena stroke ringan di Desa Sumokali, Candi.
Di rumah kontrakan yang bisa dikatakan jauh dari layak untuk tumbuh kembang anak-anak, Nur Aini (45) harus berjuang bersama suami yang lagi sakit untuk membesarkan 1 anak perempuan dan 5 anak laki-lakinya. Dalam keterbatasan ekonomi mereka, fasilitas pendidikan yang didapat di sekolah anak-anaknya tak mendukung , jelas Mimik
Bantuan untuk memiliki buku sekolah dan bahkan diancam tak bisa menerima raport jika tak melunasi uang buku.Tambah Mimik
Mimik merasa terpangil untuk wajib berbuat, tidak hanya karena sudah duduk di kursi wakil rakyat tetapi panggilan kemanusiaan seperti ini sudah beliu lakukan sejak bertahun tahun kata para tetanga bu Aini.
Urusan sekolah untuk anak-anak diambil alih oleh Hj Mimik. “Mulai sekarang saya yang asuh anak-anak ini,” kata Hj Mimik.
Hj Mimik memang mempunyai jiwa sosial yang tinggi Semoga barokah dan manfaat. Aamiin ucap para tetanga Aini (Rino Tutuko)


